Senin, 25 Februari 2013

BIOTEKHNOLOGI-Yoghurt


ØYoghurt merupakan salah satu olahan susu yang diproses melalui proses fermentasi dengan penambahan kultur organisme yang baik, salah satunya yaitu bakteri asam laktat. Di pasaran yoghurt terbagi dalam dua jenis, yang pertama adalah yoghurt plain yaitu yoghurt tanpa rasa tambahan dan yang kedua adalah drink yoghurt yaitu yoghurt plain yang oleh produsen telah ditambahkan perasa tambahan buah-buahan seperti rasa strawberry, jeruk ataupun leci .

ØKelebihan Yoghurt :
Bila di nilai dari kandungan gizinya, yoghurt tidaklah kalah dengan  susu pada umumnya. Hal ini karena bahan dasar yoghurt adalah susu, bahkan ada beberapa kelebihan yoghurt yang tidak dimiliki oleh susu murni yaitu :
  1. Sangat cocok dikonsumsi oleh orang yang sensitif dengan susu (yang ditandai dengan diare) karena laktosa yang terkandung pada susu biasa sudah disederhanakan dalam proses fermentasi  yoghurt.
  2. Bila dikonsumsi secara rutin bahkan mampu menghambat kadar kolestrol dalam darah karena yoghurt mengandung bakteri lactobasillus. Lactobasillus berfungsi menghambat pembentukan kolestrol dalam darah kita yang berasal dari makanan yang kita makan seperti jeroan atau daging.
  3. Meningkatkan daya tahan tubuh kita karena yoghurt mengandung banyak bakteri baik sehingga secara otomatis dapat menyeimbangkan bakteri jahat yang terdapat dalam susu kita.
ØCara Membuat Yoghurt :

Alat dan Bahan
Alat :

-Panci  enamel /  stailess
-Kompor/ Alat pemanas lainnya
-pH meter/ kertas pH
-Termometer
-Saringan plastik
-Incubator
-Cup dan plastik segel
-Pengaduk
-Gelas Ukur

Bahan :
 -Susu sapai segar , 1 Liter , ( sebaiknya tidak menggunakan  susu dalam kemasan berbentuk bubuk, kental manis
atau  yang sudah di kemas dalam kotak karton. Alasannya?  Tidak efisien dan lebih mahal (kalau buat usaha), tapi bisa  juga.


-Biakan murni bakteri “Lactobacillus bulgaricus dan Streptococcus thermophylus   ( atau  bisa juga  dengan menggunakan yoghurt yang sudah jadi sebagai  bibit / biang nya)

- Gula dan essenc apabila di kehendaki

Cara Pembuatan :


1. (STERELISASI) Pasteurisasi / Sterilkan susu tersebut. Caranya, panaskan susu tersebut hingga suhu 73 -90 derajat celcius selama 15-30 menit. Gunakan panci, kompor dan termometer dalam langkah ini. (ketika memanaskan susu  sambil diaduk terus agar tidak menggumpal)

2. Dinginkan susu yang telah dipanaskan sampai suhunya mencapai 45 derajat C

3. (KULTURISASI) Sekarang tahapan kulturisasi, atau dalam bahasa sederhananya: Masukkan bibit yoghurtnya. Yang dimaksud dengan bibit yoghurt disini  ( biakan bakteri tadi atau yang praktis  yoghurt yang sudah jadi aja ).

Kombinasinya: Bibit yoghurt 5% dari jumlah susu. Jadi jika susu  yang anda mau jadikan yoghurt adalah satu liter, masukkan 0.05 liter yoghurt yang sudah jadi kedalam susu yang sudah di pasteurisasi tersebut.  yoghurt yang sudah jadi bisa di beli di  minimarket terdekat



            4. (INKUBASI) Tahapan selanjutnya: Inkubasi. Hangatkah susu yang sudah dikulturkan tersebut dalam suhu 45 derajat celcius selama 8 jam di dalam inkubator.
( Bila tidak punya inkubator bisa dibuat sendiri   yang sederhana seperti ini: Kardus, di tempeli lampu   bohlam (yang diatur agar lampu bohlam tersebut bisa dinyalakan sehingga mampu memberikan kehangatan kepada susu tersebut) lalu di beri dua lubang untuk ventilasi. Masukan susu yang sudah di kulturkan ke dalam botol atau tupperware , lalu taruh di dalam kardus tersebut selama 8 jam. Atau sampai tercapai ph 4-5. Nyalakan lampunya selama susu berada di dalam kardus tersebut


 5. (PENDINGINAN) Setelah, 8 jam? Yoghurt siap disantap!
lebih enak dinginkan dulu yoghurtnya di dalam kulkas agar lebih mantap, bila ingin manis tambahkan gula sesuai selera  , bila ingin rasa buah2an bisa dengan menambahkan (buah diblender dengan gula , jadi rasa buah asli atau bisa juga dengan menambahkan essens rasa buah ( strawberry ,anggur dsb))
Bila mau di kemas, Dinginkan susu yang telah mencapai pH 4-5 pada suhu 5 derajat C  untuk selanjutnya di kemas  dalam botol atau tempat lainnya baru simpan di lemari pendingin.


Sebagai Inkubator bisa juga digunakan inkubator  sederhana yang terbuat dari styrofoam seperti dibawah ini



Ada dua hal yang harus diperhatikan yaitu :
  1. Yoghurt tidak boleh terkena sinar matahari.
  2. Tidak boleh ditaruh dalam suhu ruangan, harus disimpan dalam suhu dingin/kulkas tetapi juga tidak boleh diletakkan dalam freezer. Yoghurt tidak boleh disimpan dalam freezer karena bahan dasar yoghurt yang berupa susu dapat pecah dan justru itu akan merusak yoghurt.

Tips :
* Untuk mendapatkan yogurt yang kental, dapat ditambahkan susu bubuk 150 gr yang ditambahkan pada saat memanaskan susu.
* bila ingin membuat yoghurt dengan aneka rasa, bisa mengganti susu murni dengan susu aneka rasa sesuai selera. Yoghurt yang digunakan sebagai biang juga menyesuaikan dengan rasa susunya.
* Yoghurt sangat enak bila disajikan dengan potongan buah dan disajikan saat dingin.

ØManfaat Yoghurt Yang Mengejutkan

Yoghurt adalah susu yang dibuat melalui fermentasi bakteri dan dapat dibuat dari susu apa saja, bahkan susu kacang kedelai. Yoghurt mengandung probiotik, bakteri baik yang membantu proses pencernaan. Tak hanya enak, ternyata yoghurt juga memiliki manfaat lain yang jarang diketahui.

Berikut manfaatnya  yang dikutip dari berbagai sumber :

1. Meremajakan wajah
Tidak perlu biaya mahal untuk merawat kulit agar terlihat sempurna. Yogurt mengandung asam laktat, yang merupakan komponen dalam prenting bahan kimia untuk pergantian kulit.


"Pengelupasan lapisan atas kulit dapat membersihkan noda dan menyebabkan perubahan warna, bahkan dapat mengurangi kerutan-kerutan halus," kata dermatolog, Hema Sundaram, MD.

Caranya sederhana: Campurkan 1 cangkir yoghurt Yunani dengan 2 - 3 tetes minyak almond atau minyak zaitun dan satu sendok makan madu. Oleskan ke wajah dan biarkan selama 20 - 30 menit, lalu bilas dan keringkan. Hasilnya, kulit wajah akan lebih bercahaya


2. Pembersih yang ramah lingkungan
"Perabotan dari kuningan dapat berkilau kembali menggunakan yoghurt. Asam laktat-nya juga berfungsi menggerogoti kotoran," kata pakar lingkungan, Annie Bond, penulis buku 'Better Basics for the Home'.

Untuk membuat barang kuningan terlihat baru lagi, gunakan teknik pembersihan yang diajarkan Ms. Bond. Usap seluruh bagian dengan kain basah, lalu tuangkan beberapa sendok makan yogurt ke kain bersih dan gosokkan ke permukaan perabot sampai mengkilap.

Lap sisa-sisa yoghurt, cuci dengan sabun dan air panas, dan kilapkan dengan kain bersih untuk melihat seberapa berkilaunya perabot kuningan tersebut.


3. Membantu pencernaan
"Yoghurt dapat membantu masalah perut. Probiotik (jenis bakteri yang menguntungkan) terkandung dalam beberapa yogurt menyeimbangkan mikroflora dalam usus dan dapat membantu pencernaan serta menjaga tubuh tetap fit," kata Robin Plotkin, RD, ahli kuliner dan gizi.

Untuk mendapat manfaatnya, pastikan yoghurt mengandung setidaknya satu miliar unit pembentuk koloni (colony-forming units atau CFUs) probiotik hidup. Informasi ini biasanya tersedia di situs-situs merk Yoghurt terkenal.



4. Menjaga jantung tetap sehat
"Yoghurt juga baik untuk jantung sebab rendah lemak, bahkan bebas lemak. Mengonsumsinya dapat membantu menurunkan risiko terserang tekanan darah tinggi," kata Alvaro Alonso, MD, PhD, profesor di University of Minnesota Sekolah Kesehatan Masyarakat.

Protein khusus dalam susu mengatur tekanan darah, kadar kalsium, magnesium, potasium, dan menyebabkan efek penurun tekanan darah.



5. Mencegah hipertensi
Alasan sehat lainnya untuk rutin mengonsumsi yogurt adalah mencegah penyakit jantung. Protein spesial di dalam yogurt serta kandungan kalsium, magnesium, dan potasium-nya bermanfaat untuk mencegah tekanan darah tinggi.


6. Mencegah Osteoporosis
Salah satu upaya pencegahan osteoporosis adalah dengan cara mengkonsumsi makanan atau minuman yang mengandung kalsium tinggi secara teratur. Yoghurt dapat dijadikan sebagai pilihan utama untuk dikonsumsi. Hanya dengan mengkonsumsi yoghurt sebanyak 200 cc, dua kali per hari, kebutuhan kalsium tubuh dapat terpenuhi sebanyak 600 mg.


7. Mengatasi Jerawat
Mengkonsumi yoghurt ternyata berkhasiat membantu mencegah terbentuknya jerawat dari dalam.karena yogurt mengandung banyak vitamin dan mineral yang membantu untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh dalam menghadapi bakteri termasuk bakteri penyebab jerawat. Selain itu, kandungan asam dari yoghurt merupakan asam alami yang efektif untuk mengurangi penyumbatan minyak pada pori-pori.

Dan, tidak perlu khawatir jika anda tidak suka rasa yogurt , karena anda bisa mengakalinya dengan menggunakan masker yogurt yang akan meredakan jerawat dari luar.


8. Menjaga Kehalusan dan kelembutan kulit 
Yogurt juga mengandung probiotik yang membantu sistem pencernaan untuk berfungsi dengan lebih baik sehingga tubuh dapat menyerap nutrisi dengan maksimal. Karena itu, konsumsi yogurt bersama dengan diet makanan yang tinggi vitamin, mineral dan protein akan membuat kulit terjaga kehalusan, kelembutan dan elastisitasnya.


Source: bisnisukm.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar